cari resep bunda inong disini

Sunday, April 19, 2015

Cake Pisang Tanpa Telur

 Eggless Banana Cake/muffin
By Linda Salut
BAHAN :
2 buah pisang 200gr
75 cc minyak goreng
50 gr gula halus
20 gula palm/gula merah
150 gr tepung terigu serbaguna (mis: segitiga biru)
1/4 sdt baking soda
1/4 sdt baking powder
25 ml susu cair
Cocho chip ukuran kecil
CARA MEMBUAT :
Adonan Kering: aduk rata tepung terigu, baking soda dan baking powder (ayak)
Adonan cair : tuang minyak di wadah lain, gula, aduk rata,masukkan susu cair aduk rata.
Tuang adonan cair ke adonan kering, aduk rata (asal basah, tidak usah sampai licin)
Masukkan campuran pisang dan choco chip, aduk rata
Masukkan ke cetakan yang sudah dialasi kertas roti atau masukkan ke mangkok muffin
Panggang dalam oven dengan suhu 200 derajat Celcius (sebelumnya oven sudah dipanaskan kira-kira 10-15 menit) pakai api atas bawah.
Tips:jangan Terlalu di aduk,cukup hanya tercampur saja
SELAMAT MENCOBA ^_^

No comments: