Sunday, May 18, 2014

KUE LUMPUR PISANG

Sudah seminggu mertua datang berkunjung,pingin nyuguhin yg lembut lembut untuk mertua,kbetulan mertua giginya sudah ompong.pilihan jatuh ke kue lumpur durian dan keju by natnat yang kebetulan pula di share mb nat di grup masakan di Fb.
Karena durian tidak sedang musim,akhirnya ganti dengan pisang...jadilah kue lumpur pisang. 
Alhamdulillah dapat pujian dari mertua...huhuuuuuy


KUE LUMPUR PISANG
Modifikasi dari resep Lumpur durian dan keju by Natnat
Made by Linda Salut

5 butir telor,
250 gr gula pasir,Kocok sampai mengembang dengan kecepatan tinggi
Turunkan kecepatan sedang,

masukkan 100 gr daging durian (aku pakai pisang di haluskan 275gr tanpa keju),
175 gr keju edam parut.(aku skip).
Turunkan kecepatan rendah dan masukkan 275 gr tepung terigu.
Masukkan 500ml santan/ susu cair (aku pake susu cair)
Cairkan mentega 225 gr, masukkan ke adonan dan aduk rata
Diamkan 20 menit dan siap cetak  di loyang.
Pakai api kecil sekali.


SELAMAT MONCOBA ^_^

No comments:

Post a Comment