Thursday, August 14, 2014

BANANA CHOCOLATE CHIP CAKE

Memanfaatkan pisang yang sudah hitam kulitnya di kulkas,walau kulitnya hitam banget,ternyata isinya masih bagus dan wangi .
Dari pada terbuang,jadinya di bikin banana chocolate chip cake ,resep mb ienas tsuroiya kakaknya iyah teman sekolahku waktu di jogja . terimakasih resepnya cakenya enak banget .
Resep ini sudah lama ku simpan,lihat di grup masakan,tapi baru sekarang bisa di eksekusi . ternyata stok chocochip aku habis,jd hanya pakai coklat warna warni cemilan anak gadisku . Cakenya lembut dan wangi,walau tanpa chocochip dan kacang....masih panas sudah habis 3/4 loyang,sisa seperempat loyang keesokan paginya masih lembut,di makan suami di temani kopi gingseng .
Aku bikin 1 loyang loaf,dan hanya bikin setengah resep dari resep yang di tulis di bawah ini .






BANANA CHOCOLATE CHIP CAKE
via Ienas Tsuroiya

Bahan-bahan:
2½ cup Terigu serba guna --> 325 gram (150 terigu + 1sdm milo)
2 sdt Baking soda (1sdt)
¼ sdt Garam
1 cup Minyak sayur --> 225 ml (115)
2 cup Gula pasir --> 425 gr (125)
4 butir Telur utuh (2)
2 cup Pisang yang telah dihaluskan --> 450 gr (250)
1 sdt Vanilla
1-1/3 cup Semisweet chocolate chip --> 200 gram (100)
3/4 cup walnut yang dipanggang sebentar, optional (150gr)

Cara Membuat:
1. Nyalakan oven pada suhu 350 °F 180 °C) .
2. Siapkan 2 loyang loaf, lapisi dengan kertas minyak / kertas roti, semir dengan margarin
3. Campur terigu, baking soda dan garam dalam wadah kering
4. Kocok minyak sayur dan gula dengan mixer, tambahkan telur satu per satu, kocok terus .
5. Tambahkan pisang dan vanilla, kocok lagi .
6. Masukkan campuran terigu, aduk sebentar hingga rata dan halus .
7. Masukkan choco chip dan walnut / kacang2an (jika pakai)
8. Tuang adonan ke dalam loyang yang sudah dilapisi kertas dan mentega .
9. Panggang selama 60-65 menit atau sampai matang .

SELAMAT MENCOBA ^_^

No comments:

Post a Comment