Sunday, March 20, 2016

RISOLES RAGOUT AYAM

Aku bikin hanya setengah resep,jadinya 34pcs,seharusnya 40pcs,tapi karena pakai teflon khusus kulit risol perlu latihan hahahahaha . . Alasann

Kulit Risol
Sumber resep Mel B SiregarMade by linda Salut
Bahan :
375 gr terigu
50 gr full cream milk powder
50 gr butter
30 ml minyak zaitun bisa ditukerdengan minyak sayur
4 butir telur
2 sdt garam
1sdt penyedap non msg
1 sdt baking powder
900 ml air dingin dibagi 2masing masing 450 ml
Cara :
Campur bahan kering dalam satu wadah, aduk rata.
Masukkan butter, uleni rata sampai menjadi butiran butiran kecil.
Masukan telur satu persatu, uleni sampai lembut dan kalis. Bulatkan adonan, tutupi dengan kain biarkan 15 menit.
Bagi dua adonan, masukkan dalam blender, dan blend dengan 450 ml air dingin dan setengah bagian minyak zaitun. Blend sampai adonan menyatu rata, kemudian saring.
Lakukan hal yang sama dengan setengah bagian adonan, air dingin dan sisa minyak zaitun.
Blend dan saring.
Campurkan kedua kedua cairan adonan, aduk rata. Tutup dengan cling wrap, istirahatkan adonan lebih kurang 30 menit.
Sebelum di dadar, buang busa busa yang ada dipermukaan adonan, aduk rata pelan pelan.
Dadar tipis diwajan teplon atau wajan khusus dadar.

Ragout Ayam
By linda salut
Bahan:
2 wortel,potong dadu
2 kentang,potong dadu
100gram ayam,cincang halus
1 bawang bombay yg kecil,cincang
4 bawang putih,geprek,cincang
1/4 sdt merica bubuk
1/8 sdt pala bubuk
3sdm mentega
1 batang seledri,cicang halus
500ml susu cair
1/2sdt gula
3~5 sdm terigu,sesuaikan dengan kekentalan yang di inginkan
1sdt garam,sesuaikan dengan keinginan
Kaldu bubuk jika suka,bisa di skip

Bahan pencelup:
2 telur,kocok lepas
Tepung roti untuk panir

Cara:
Tumis bawang bombay,bawang putih,ayam hingga wangi dan berubah warna.
Masukkan kentang,wortel,masak hingga layu dan lembut
Masukkan merica,pala,gula, garam,seledri,masako,susu cair,cicip keasinannya.
Jika sudah mendidih,masukkan terigu,aduk rata hingga meletup dan kental.matikan api,dinginkan

Ambil selembar kulit,letakkan 1sdm ragout,lipat,lalu lipat kiri dan kanan,gulung,lalu celupkan ke kocokan telur,baru di gulingkan ke tepung panir/tepung roti.masukkan kulkas dulu 30 menit,baru di goreng dalam minyak banyak  dan panas.
Selamat mencoba ;)

No comments:

Post a Comment