cari resep bunda inong disini

Tuesday, May 27, 2014

BANANA BREAD


Permintaan mertua,di bikinkan cake pisang untuk cemilan di jalan . . akhirnya dapat resep banana bread dari blog mb Ricke indriani,karena cara bikinnya mudah dan tanpa di MIXER . cukup aduk dengan spatula hingga tercampur saja,jika mengaduknya berlebihan,nanti cakenya menjadi keras .
Cake di bikin persis dengan resep aslinya .
Bagian atasnya ada retakan dan merekah,ternyata memang itu ciri ciri banana bread ini .




BANANA BREAD
Sumber Resep dari Blog Just My Ordinary Kitchen
Bahan:
230gr terigu serba guna/segitiga biru
100gr gula pasir
30gr gula aren bubuk(aku pakai gula merah)
1sdt Baking Powder
1/4sdt Soda kue
1/4sdt Garam
2 Telur kocok lepas
113gr margarin/butter lelehkan dan dinginkan
450gr pisang di hancurkan pakai garpu
1sdt vanille

Cara:
Panaskan Oven 180'C,siapkan loyang loaf yg sudah di olesi mentega dan di taburi terigu . sisihkan
Dalam mangkok yang lain aduk dan ayak terigu,Baking powder,soda dan garam . Masukkan gula pasir,campur rata dan sisihkan .
Dalam mangkok lain campur pisang,gula merah,telur yg sudah di kocok lepas,mentega leleh dan vanilla . aduk rata . Masukkan ke dalam mangkok terigu,aduk perlahan dengan spatula karet,aduk cukup hanya sampai tercmpur saja,tidak usah sampai lembut dan halus
Tuang ke dalam loyang,oven 60 menit atau hingga matang kecoklatan .
Tips dari mb Ricke:
Agar tidak kering,Setelah banana bread matang dan dingin,simpan di tempat yang tertutup dan kedap udara

 


SELAMAT MENCOBA ^-^

No comments: